Sabtu, 27 April 2013

Donut Pops ( PR DA, April 2013 )


Bismillah

PR DA, April 2013
Tema : Yang Unyu-Unyu Untuk Buah Hatiku
Nama Sajian : Donut Pops
Oleh : Kamelia Marfuah

Donat dengan tampilan beda dikit, hanya ditusuk dengan stik es krim.
Padahal ga di gini in juga mereka suka ^^

Donatnya memang ngga manis banget, karena akan di celup ke coklat cair yang sudah manis.
Untuk resep donatnya bisa pakai yang mana saja, bisa resep Donat Bintang  , Roti Sobek dengan Double Pan atau Roti waja atau resep lainnya silahkan.
 Kali ini aku paia resep dari Roti Wajan.

Donut Pops
Resep : Kamelia Marfuah @Cozy Kitchen

Bahan : 

  • 30 sdm munjung tepung terigu
  • 4 sdm munjung gula pasir
  • 1 sdm rata ragi instan kering ( mis: fermipan )
  • 1 butir telur
  • 1 sachet SKM putih
  • 160 ml air dingin ( bila tidak ada gelas ukur bisa menggunakan cup magic com, takar hingga batas 160 atau gunakan botol susu )
  • 90 ml minyak goreng
  • Garam sejumput.
  • DCC, tim hingga leleh
  • Trimit secukupnya




Cara :

  1. Campur tepung , gula dan ragi, aduk rata, sisihkan.
  2. Campur SKM dan air aduk rata, sisihkan.
  3. Masukkan telur, ke adonan tepung aduk rata.
  4. Masukkan 1/2 bagian cairan , aduk rata.
  5. Masukkan garam dan minyak goreng , aduk sambil sedikit diuleni.
  6. Masukkan sedikit demi sedikit sisa cairan , sambil diuleni. Bila cairan belum habis tapi adonan sudah kalis ( tidak lengket ditangan ) maka hentikan penambahan cairan ( tidak harus semua digunakan, tapi bisa juga perlu ditambah dari takaran yang ada, tergantung kebutuhan ).
  7. Uleni sambil sesekali dibanting agar adonan semakin elastis.
  8. Bulatkan adonan, istirahatkan dalam wadah yang ditutup dengan kain lembab hingga mengembang 2 kali lipat.
  9. Kempeskan adonan, bagi jadi beberapa bagian ( kecil saja ), bulatkan kembali adonan, lubangi tengahnya.
  10. Susun di tepat yang sudah ditaburi tepung tipis-tipis saja , lakukan hingga selesai. Biarkan hingga kembali mengembang.
  11. Goreng dengan api kecil hingga kuning keemasan,  cukup sekali membalik agar minyak tidak meresap.
  12. Angkat dan dinginkan.
  13. Tusuk dengan stik es krim,  celup ke coklat leleh, beri trimit.
  14. Biarkan hingga coklat kembali membeku.
  15. Siap disajikan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Titip pesan :

Karena RASA itu relatif, maka jangan kaget kalau ternyata sajian kami tidak cocok dilidah Anda.

Karena rejeki itu bukan kita yang mengatur, maka jangan putus asa bila belum terlihat hasil nyata.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...