Senin, 09 November 2015

Pindang Bugis


Resep diajarin Mama mertua, udah lama banget. Sekarang dimasak lagi untuk beliau.
Soal nama itu dari beliau, entah darimana asalnya. pokoknya ya begitulah namanya, ga tau apa ada hubungan dengan suku Bugis atau tidak.

Bahan dan caranya simpel banget, Ga pake teknik ribet bin njelimet.
Insya Allah.

Pindang Bugis 
Resep : Ibu Zakiah ( mertua )
Recook ( dengan sedikit penyesuaian ) : Kamelia @Cozy Kitchen ( menantu )

Bahan :
  • Ikan peda
  • Kunyit
  • Kapur sirih
  • Garam
  • Bawang merah dan putih ( ini dari aku karena aku ga pake penyedap, resep[ asli tanpa bawang ).
  • Gula sedikit ( ini juga dari aku )
  • Air secukupnya.


Cara :
  1. Bersihkan ikan peda, kerat badannya, sisihkan.
  2. Ulek kunyit, garam dan bawang -bawangan hingga halus, masukkan sedikit kapur sisih, campur merata ( nanti bumbu ini warnanya jadi merah .
  3. Oleskan ke badan ikan secara merata. marinate sekitar 30 menit.
  4. Rebus air di wajan datar ( bila ada, bila ga ada ya bisa pake apa aja , yang penting bisa untuk memasak ).
  5. Bila air sudah mendidih, masukkan ikan, beri sedikit gula, 
  6. Tes rasa, dan matangkan.
  7. Siap disajikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Titip pesan :

Karena RASA itu relatif, maka jangan kaget kalau ternyata sajian kami tidak cocok dilidah Anda.

Karena rejeki itu bukan kita yang mengatur, maka jangan putus asa bila belum terlihat hasil nyata.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...