Kamis, 08 Desember 2011

Tumis Ayam Gulmer

Masak simpel, cepat, minim bahan....tapi insya Allah masih bisa dinikmati sekeluarga.


Bahan :

  • 600 gr ayam, potong sesuai selera
  • 1 sdm saus tiram
  • 5 buah cabe kering ( bisa ganti dengan cabe merah segar tanpa biji, kecuali bila ingin pedas ), iris
  • 2 buah cabe hijau , iris menyerong
  • 1/2 buah bawang bombay, potong kotak
  • 3 siung bawang putih, geprek, cincang
  • 1 buah tomat, belah jadi 8 bagian.
  • 100 ml  air



Bumbu perendam:

  • 100 gr, gula merah, sisir
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk.



Cara :

  1. Campur ayam dengan bumbu perendam, aduk rata, biarkan kurang lebih 1/2 jam.
  2. Tumis bawang putih hingga berrwarna sedikit coklat sisinya, masukkan ayam dan bumbu perendamnya, serta air,  masak hingga setengah matang.
  3. Masukkan cabe kering, cabe hijau , tomat dan saus tiram, aduk rata.
  4. Masak hingga matang dan airnya menyusut.
  5. Siap di sajikan





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Titip pesan :

Karena RASA itu relatif, maka jangan kaget kalau ternyata sajian kami tidak cocok dilidah Anda.

Karena rejeki itu bukan kita yang mengatur, maka jangan putus asa bila belum terlihat hasil nyata.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...