Senin, 26 Januari 2015

Pukis 1 Telur


Pukis 1 Telur.
Resep : Kamelia @Cozy Kitchen

Biang :
  • 50 gr terigu pro-ren
  • 100 ml air
  • 1 sdt fermipan

Bahan :
  • 250 gr terigu pro-ren
  • 150 gr gulpas
  • 1 sachet kecil santan kara 
  • 250 ml air ( tidak harus masuk semua )
  • 1 butir telur
  • 2 sdm margarin, lelehkan
  • 1/4 sdt garam
  • Meises secukupnya.

Cara :
  1. Buat biang : Campur bahan biang , aduk rata. Tunggu hingga mengembang ( berbusa ).
  2. Campur terigu dan gula , aduk rata. Sisihkan.
  3. Campur santan dengan air , aduk rata lalu tuang tahap ke tepung sambil di aduk hingga licin.
  4. Masukkan telur, aduk rata.
  5. Masukkan margarin leleh dan garam aduk rata. 
  6. Istirahatkan adonan hingga mengembang 2 kali lipat.
  7. Panaskan cetakan, beri sedikit margarin, tuang adonan 3/4 tinggi cetakan. Tutup.
  8. Bila sebagian permukaannya sudah mengering, beri meises.Tutup dan matangkan.
  9. Keluarkan dr cetakan, siap disajikan.

Untuk 1 resep ini, dengan cetakan mini, jadi kurleb 73 buah pukis mini.

Bikin pagi, disajikan ba'da maghrib bi idznillah masih empuk.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Titip pesan :

Karena RASA itu relatif, maka jangan kaget kalau ternyata sajian kami tidak cocok dilidah Anda.

Karena rejeki itu bukan kita yang mengatur, maka jangan putus asa bila belum terlihat hasil nyata.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...