Jumat, 14 Juni 2013

Brownies Kampung


Kenapa namanya Brownies Kampung ?....karena bahannya insya Allah ga susah dicari walaupun dikampung. , dipasar-pasar kelas kampung juga insya Allah ada, atau mungkin ....diwarung sebelah juga ada ^^
Ga pake coklat masak, hanya pakai meises.... sekarang meises ada dimana-mana , bahkan ada di jajanan anak-anak, yang harga 500 an,
Oya..ini jenis brownies kukus, dan untuk mengocokannya aku  pisah antara putih dan kuningnya.
Dengan harapan teksturnya jadi  lembut.

Rasa coklatnya lumayan kenceng.
Dasarnya basah, tapi ini yang menurut adikku yang bikin istimewa...jadi ada sensasi berbeda dari brownies biasa.

Cakenya lembut, meskipun tanpa bahan pelembut. 
Saat dikukus, cake naik cukup tinggi, hingga loyang hampir penuh, tapi setelah matang jadi turun. Awalnya ku kira cake akan bantat/keras. ternyata tidak justru turunnya itu membuatnya berisi, ga kopong, tapi tetap lembut.

Penasaran ?,,,,silahkan dicoba.
Insya Allah ga sulit, ga harus pake mixer, asal putih telur bisa dikocok sampe kaku , sama saja hasilnya.
Mengocok putih telur saja relatif lebih mudah daripada mengocok telur utuh.



Brownies Kampung
Resep : Kamelia Marfuah @Cozy Kitchen

Bahan A :
  • 2 kuning telur
  • 1 cup magic com tepung terigu
  • 2 sdm munjung coklat bubuk
  • 3 sdm meises coklat
  • 2 sachet susu kental manis coklat
  • Minyak goreng, ukur hingga garis 80 di cup magic com


Bahan B :
  • 2 putih telur
  • 3/4 cup magic com gula pasir ( bisa dikurangi sedikit ).
  • 1/2 sdt air jeruk nipis ( bisa diskip )


Cara :
  1. Siapkan dandang , lapisi tutupnya dengan kain bersih, panaskan.
  2. Siapkan loyang bulat ukuran 16, olesi dengan margarin, sisihkan.
  3. Campur bahan A, aduk rata ( adonan sangat kental ), sisihkan
  4. Kocok putih telurdan air jeruk nipis hingga berbusa, tambahkan gula, kocok hingga kaku.
  5. Masukkan 1/3 bagian  putih telur kocok  ke bahan A, aduk balik hingga rata.
  6. Tambahkan 1/2 bagian dari sisi putih telur kocok , aduk rata.
  7. Masukkan lagi sisanya, aduk balik hingga rata.
  8. Tuang adonan ke loyang, hentakkan loyang untuk mengeluarkan udara yang terperangkap.
  9. Kukus dalam dangdang panas, dengan api kecil selama 10 menit, lalu gunakan api sedang , kukus lagi kurleb 25 menit. 
  10. Tes tusuk. bila matang ( bagian bawang memang agak basah/lengket, tapiminsya Allah sudah matang ) angkat dan dinginkan.
  11. Keluarkan brownies dari loyang, dinginkan.
  12. Siap disajikan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Titip pesan :

Karena RASA itu relatif, maka jangan kaget kalau ternyata sajian kami tidak cocok dilidah Anda.

Karena rejeki itu bukan kita yang mengatur, maka jangan putus asa bila belum terlihat hasil nyata.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...