Senin, 07 Januari 2013

Puding Lapis Cappucino ( dengan coffeemix )



Rasanya lamaaaa banget ngga bikin puding-pudingan.
Liat box...ada stok agar-agar bubuk. Mikiiiiiir mau bikin yang gimana, yang ga biasa maksudnya.....yang ada kopi-kopinya...dan ada coklatnya juga....akhirnya sampailah ke puding lapis ini.....  alhamdulillah , bi idznillah rasanya yummieeeee

Bikinnya cuman dari 1 sachet agar -agar bubuk. Pas-pasan ^^

Gampang bikinnya , insya Allah nikmat rasanya


Puding Lapis Cappucino 
Resep : Kamelia Marfuah @Cozy Kitchen


Bahan A :

  • 1 sachet agar-agar bubuk
  • 100 gr gula pasir
  • Garam sedikiiit saja



Bahan B :

  • 1 sachet coffeemix
  • 1 sdm coklat bubuk
  • 2 sdm air matang.



Bahan C :

  • 800 ml air matang
  • 3 sdm SKM putih


Bahan D :

  • 1 kuning telur, kocok lepas



Cara :

  1. Campur bahan A, aduk rata, sisihkan.
  2. Campur bahan B, aduk rata, sisihkan.
  3. Campur bahan C, aaduk rata, tambahkan bahan A, rebus sambl diaduk, hingga mendidih.
  4. Kecilkan api, ambil sedikit larutan puding, tuang ke kuning telur, aduk cepat hingga halus, tuang ke panci berisi larutan puding, matikan api.
  5. Bagi larutan puding jadi dua, tambahkan bahan B ke salah satunya, aduk rata.
  6. Tuang 1/2 bagian larutan berwarna putih, tunggu hingga permukaannya sedikit mengeras.
  7. Lalu tuang larutan berwarna coklat, tunggu kembali hingga permukaannya sedikit mengeras.
  8. Lalu tuang sisa larutan putih, biarkan hingga beku.
  9. Siap disajikan, lebih nikmat disajikan dalam keadaan dingin.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Titip pesan :

Karena RASA itu relatif, maka jangan kaget kalau ternyata sajian kami tidak cocok dilidah Anda.

Karena rejeki itu bukan kita yang mengatur, maka jangan putus asa bila belum terlihat hasil nyata.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...