Kamis, 27 September 2012

Cake Gasol Kukus


Ada sisa tepung gasol, belum di apa-apain. Kata mama di bikin kue aja. Mikiiiir ...dibikin apa yaaa, paling berani d bikin cake aja.

Bahan :

  • 65 gr tepung gasol ( ga tau jenisnya, kemasannya sudah ga ada, mungkin beras merah )
  • 35 gr tepung hun kwee
  • 4 sdm gula pasir
  • 2 butir telur
  • Garam sedikiiit aja.
  • 5 sdm minyak goreng
  • pasta coklat secukupmya.


Cara :

  1. Campur tepung gasol dan hun kwee, ayak, sisihkan
  2. Campur gula pasir dan telur, kocok hingga mengembang.
  3. Masukkan garam, lalu tepung secara bertahap, kocok dengan speed rendah.
  4. Matikan mixer, tuang minyak goreng , aduk balik hingga rata.
  5. Ambil sedikit adonan, beri pasta coklat, aduk rata sisihkan.
  6. Tuang adonan ke loyang  16 cm, yang sudah di olesi minyak goreng.
  7. Tuang adonan coklat di beberapa tempat , buat pola marmer .
  8. Kukus dalam dandang panas ( berupa banyak, tutupnya di lapisi kain bersih )kurleb 20 menit ( tes tusuk ).
  9. Keluarkan dari dandang, dinginkan
  10. Keluarkan dari loyang, siap disajikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Titip pesan :

Karena RASA itu relatif, maka jangan kaget kalau ternyata sajian kami tidak cocok dilidah Anda.

Karena rejeki itu bukan kita yang mengatur, maka jangan putus asa bila belum terlihat hasil nyata.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...