Bahan :
- 1/4 kg cumi , bersihkan, potong bulat, tiriskan
- 3 buah cabe merah keriting, potong kecil
- 1 ruas jempol asam kawak / asam jawa , campur dengan 2 sdm air , remas-remas, saring, ambil airnya saja.
- 1 sdm gula pasir ( sesuai selera )
- Garam secukupnya
- Merica bubuk secukupnya
- 2 sdm minyak goreng
Cara :
- Masukan cumi dan cabe merah ke dalam wajan, masak hingga keluar airnya
- Tuang air asam, gula garam dan merica bubuk, aduk sebentar
- Terakhir masukkan minyak goreng, masak sebentar.
- Siap disajikan
Catatan :
Resep ini memang tidak menggunakan bawang-bawangan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar