Gaya-gaya kering tempe, tampi bumbunya lebih minimalis. Suka pedas tinggal tambahkan rawit di bumbu halusnya.
Tempe Sambal
Resep: Kamelia @Cozy Kitchen
Bahan :
- Tempe, potong korek, goreng hingga kering.
- Kaang goreng , bila suka
- Cabe hijau ( biar wangi aja , ga di pake juga gapapa ), iris tipis
- Bawang goreng.
- Gula dan garam secukupnya.
Bumbu halus:
- Bawang putih
- Cabe merah giling ( tanpa biji ) atau cabe kering giling.
Cara :
- Tumis bumbu halus, tambahkan air agar lebih matang ( menghilangkan bau langu )
- Tambahkan gula dan garam, masak hingga kandungan air hilang ( dikira-kira aja ).
- Matikan api, angkat, tunggu hingga agak dingin.
- Masukan tempe, kacang, abe hijau dan bawang goreng, aduk sampai rata.
- Siap di kemas, atau disimpan dalam stoples tertutup.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar