Kamis, 18 Oktober 2012

Gangan Taruk Waluh


Taruk waluh ?..itu lho daun waluh( labu kuning ) yang masih muda ( bagian pucuknya ).

Bahan :

  • Taruk waluh
  • Labu kuning
  • Keladi ( bisa diganti dengan singkong/ ubi jalar )
  • Kacang panjang
  • Jagung ( kali ini ngga ada )
  • Santan
  • Bawang merah
  • Gula dan garam secukupnya.
  • Air 


Cara :

  1. Rebus air sedikit saja, bawang merah, jagung,  keladi dan labu kuning, hingga labu agak empuk.
  2. Masukkan santan, taruk waluh dan kacang panjang.
  3. Masukkan gula dan garam, matangkan,
  4. Siap disajikan.

1 komentar:

Titip pesan :

Karena RASA itu relatif, maka jangan kaget kalau ternyata sajian kami tidak cocok dilidah Anda.

Karena rejeki itu bukan kita yang mengatur, maka jangan putus asa bila belum terlihat hasil nyata.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...