Sabtu, 04 Februari 2012

Memilih Ayam Segar & Berkualitas



Pilih-pilih ayam segar (Foto: Nisa/okezone)
Pilih-pilih ayam segar (Foto: Nisa/okezone)

Chaerunnisa - Okezone



ATAS nama kepraktisan, ibu rumah tangga senang memilih membeli ayam potong daripada ayam hidup. Lantas, bagaimana tip memilih ayam segar dan berkualitas?


Anda yang sering menyajikan menu masakan berbahan ayam harus lebih selektif dalam memilih produk unggas yang satu ini, agar gizinya tetap terjaga dan terhindar dari beberapa penyakit akibat pengolahan dan pemilihan ayam yang salah.


Untuk itu, Drh DK Sri Indrawati, dokter hewan PT Sierad Produce Tbk memaparkan tip memilih ayam yang sehat dan berkualitas.



  1. Lihat warnanya seperti apa. Kalau ayam segar berwarna pink. Kalau sudah berubah menjadi kebiruan atau hitam, itu pertanda ayam tersebut sudah tidak segar.
  2. Ciumi aroma khasnya -bau amis.
  3. Cek teksturnya seperti apa. Untuk mengetahuinya, tekan atau pencet ayam. Jika teksturnya kenyal, dipencet mudah kembali (bersifat elastis), maka ayam tersebut memiliki kualitas bagus.
  4. Lihat penampakannya. Jika ayam terlalu lama dicelup formalin maka cenderung kaku. Dan kalau dijual di pasar tradisional tidak dikerubuti lalat

copas dari okezone

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Titip pesan :

Karena RASA itu relatif, maka jangan kaget kalau ternyata sajian kami tidak cocok dilidah Anda.

Karena rejeki itu bukan kita yang mengatur, maka jangan putus asa bila belum terlihat hasil nyata.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...