Oseng Pare Terong Telunjuk
Resep : Kamelia Marfuah @Cozy Kitchen
Bahan :
- Pare muda, buang biji , potong-potong, beri garam, remas-remas , bilas, dan tiriskan.
- Terong telunjuk, potong melintang.
- Jagung manis, sisir kasar.
- Kacang panjang, potong serong
- Bawang putih, geprek, cincang
- Bawang bombay, cincang kasar
- Gula , garam dan merica bubuk secukupnya
- Cabe merah besar ( sedang tidak ada ).
Cara :
- Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga wangi.
- Masukkan pare, jagung manis dan terong telunjuk, aduk rata.
- Masukkan kacang panjang,gula , garam dan merica bubuk serta cabe merah ( atau cabe keriting bila ingin pedas ), aduk aduk,matangkan.
- Angkat dan siap disajikan.
Catatan :
Gunakan pare yang masih muda agar tidak pahit.
Rendam dulu terong yang sudah dipotong agar tidak berubah warnanya jadi kebiruan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar