Jumat, 27 Februari 2015

Poffertjes Pisang


Teksturnya lembut, empuk.
Tapi bentuknya pletat-pletot, mungkin kurang tepungnya , jadi takaran air lebih diperhatikan. Tidak harus masuk semua.

Poffertjes Pisang
Resep : Kamelia @Cozy Kitchen.

Bahan :
  • 300 gr terigu pro-sed
  • 1/2 sdt ragi instan
  • 50 gr gulpas
  • 2 sdm susu bubuk ( bila suka)
  • 400 - 500 ml air
  • 1 butir telur
  • 2 sdm minyak goreng
  • Sejumput garam
  • 100 gr pisang ( ditimbang tanpa kulit )

Cara :
  1. Campur tepung, gula, ragi dan susu, aduk rata.
  2. Tuang air bertahap, aduk hingga licin.
  3. Masukkan telur dan pisang , aduk.
  4. Masukkan minyak dan garam, aduk rata.
  5. Istirahatkan kurang lebih 1 jam ( tergantung suhu ruang ).
  6. Masak di cetakan pentol goreng dengan sedikit minyak / margarin.
  7. Setelah matang dan dingin, oles tipis dgn margarin, taburi sedikit meises.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Titip pesan :

Karena RASA itu relatif, maka jangan kaget kalau ternyata sajian kami tidak cocok dilidah Anda.

Karena rejeki itu bukan kita yang mengatur, maka jangan putus asa bila belum terlihat hasil nyata.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...