Rabu, 24 September 2014

Nugget Pisang


Nugget pisangnya tanpa telur dan tepung roti.

Nugget Pisang.
Resep : Kamelia @Cozy Kitchen

Bahan I:
  • 300 gr pisang yang matang dan manis ( ditimbang tanpa kulit ).
  • 100 gr roti manis.
  • 200 ml air matang.
  • 3 sdm gula pasir , sesuai selera
  • 2 sdm keju parut ( boleh di skip ).

*Tepung terigu secukupnya, untuk jaga-jaga bila adonanan keenceran*

Bahan II :
  • Terigu protein tinggi ( misal : cakra )
  • Tapioka.

Bahan III ( pencelup )
  • Terigu protein rendah + air

Cara :
  1. Siapkan dandang / klakat. 
  2. Siapkan loyang , oles minyak goreng , lapisi dgn plastik.
  3. Campur bahan I kecuali keju, haluskan dengan blender.
  4. Tambahkan keju, aduk rata.
  5. Bila adonan tampak terlalu encer tambahkan tepung sedikit. aduk rata.
  6. Tuang adonan ke loyang, ratakan, kukus dlm dandang panas ( api sedang ), hingga memadat. Angkat. Dinginkan.
  7. Potong sesuai selera.
  8. Campur bahan II, aduk rata ( tapioka dikiiit aja ), masukkan dlm wadah yang berdinding tinggi, misal panci.
  9. Campur bahan III, aduk rata, jangan kental ya .
  10. Panaskan minyak banyak .
  11. Celup nugget ke adonan pencelup, 
  12. Masukkan beberapa buah ke bahan II ( jangan banyak yah ), kocok, goreng. Atau bila ingin tebal celup lagi dan tepungin lagi.
  13. Goreng hingga berwarna keemasan, angkat dan tiriskan.
  14. Bila sudah dingin. coret dengan coklat leleh.
  15. Siap disajikan.

insya Allah nanti tepung nuggetnya mirip di ayam tepung .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Titip pesan :

Karena RASA itu relatif, maka jangan kaget kalau ternyata sajian kami tidak cocok dilidah Anda.

Karena rejeki itu bukan kita yang mengatur, maka jangan putus asa bila belum terlihat hasil nyata.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...