Laman

Rabu, 22 Maret 2017

Lodeh Nangka Banjar



Lodeh kaya di warung2 " urang banjar " yg biasa jual sayur matang. Beda dgn yg saya bikin sblmnya, yg lbh ke gudeg tp berkuah. .

Lodeh Nangka ( selera banjar )

Bahan :
1 kg nangka muda, potong kecil, rebus hingga cukup empuk. Angkat dan tiriskan.
5 buah tahu, potong dan goreng
1/2 kg ayam, boleh bagian mana saja, potong ( optional ).
1 jempol ( 2 ruas mksdnya ) lengkuas, geprek.
6 lembar daun salam.
1/2 kg kelapa parut, buat santan , kurang lebih 2 liter.
Garam dan gula pasir secukupnya.
Sedikiiiiiit saja merica bubuk ( bila suka )

Bumbu halus :
10 buah bawang merah
6 siung bawang putih
8 buah kemiri
6 buah cabe merah ( sesuai selera, tergantung mau seberapa merah ) atau bisa pakai pasta cabe
2 sachet terasi

Cara :
Rebus semua bahan dan bumbu halus, masak api sedang cenderung kecil, hingga ayam matang. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar